KETAHANAN TUBUH AYAM BROILER PADA KONDISI TROPIS YANG DIBERI JAMBU BIJI MERAH (Psidium guajava) SEBAGAI SUMBER ANTIOKSIDAN

Sian Ho Litra Bikrisima Luthfi D. Mahfudz Nyoman Suthama

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan tepung buah jambu biji merah (Psidium guajava) terhadap ketahanan tubuh ayam broiler pada kondisi tropis. Ternak percobaan yang digunakan yaitu 120 ekor ayam broiler unsex umur 16 hari, rata-rata bobot badan awal 389,33 ± 7,9  g/ekor. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan diberikan selama 4 minggu, dengan jumlah pemberian tepung jambu biji merah yang berbeda dan dibandingkan dengan vitamin C sintetis. Perlakuan tersebut sebagai berikut T0 (ransum dasar tanpa tepung jambu biji merah), T1 (ransum dengan 1,7% tepung jambu biji merah setara 250 ppm), T2 (ransum dengan 3,4% tepung jambu biji merah setara 500 ppm), T3 (ransum dengan 5,1% tepung jambu biji merah setara 750 ppm), T4 (ransum dengan vitamin C sintetis 500 ppm). Parameter yang diamati adalah ketahanan tubuh meliputi bobot relatif bursa fabricius dan limpa serta rasio heterofil limfosit (rasio H/L), serta bobot badan akhir sebagai parameter produktivitas. Hasil penelitian menunjukkan pemberian tepung jambu biji merah memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap bobot relatif bursa fabricius, limpa, dan bobot badan akhir, namun, tidak (P>0,05) terhadap rasio heterofil limfosit (rasio H/L). Bobot relatif bursa fabricius T0 nyata lebih rendah (0,059%) dibanding perlakuan lainnya, sebaliknya, bobot relatif limpa T0 nyata lebih tinggi (0,46%) dibanding T3 (0,16%) dan T4 (0,19%), namun, tidak terhadap T1 dan T2. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian tepung jambu biji merah 3,4% setara 500 ppm dapat menjaga pertumbuhan organ limfoid dan meningkatkan bobot badan akhir, meskipun rasio heterofil limfosit sama.

 

Kata kunci : jambu biji merah, vitamin c, ketahanan tubuh, broiler.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47728/ag.v31i2.60

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.