HUBUNGAN PARTISIPASI PETERNAK ANGGOTA KELOMPOK TANI TERNAK TERHADAP PERILAKU ZOOTEKNIK PETERNAK KAMBING DI KECAMATAN PRINGAPUS KABUPATEN SEMARANG

I.U.N. Ilmi, S. Dwidjatmiko, W. Sumekar

Abstract


ABSTRAK
Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengkaji partisipasi peternak anggota kelompok tani ternak dan menganalisis hubungan partisipasi peternak anggota kelompok tani ternak terhadap perilaku zooteknik peternak kambing di Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada peternak sebagai evaluasi mengenai partisipasi peternak anggota kelompok tani ternak dalam pengembangan peternakan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari- Februari 2014 di kelompok tani ternak kambing di Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang. Penelitian ini menggunakan metode survei. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode quota sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis korelasi Pearson untuk mengetahui hubungan partisipasi peternak anggota kelompok tani ternak terhadap perilaku zooteknik peternak kambing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi pada kelompok kecil termasuk dalam kategori tinggi, kelompok sedang dan besar termasuk dalam kategori sedang. Hubungan partisipasi peternak anggota pada kelompok kecil mempunyai hubungan sangat tinggi terhadap perilaku zooteknik peternak (r= 0,942), kelompok sedang mempunyai hubungan tinggi terhadap perilaku zooteknik peternak (r= 0,746) dan kelompok besar mempunyai hubungan sedang terhadap perilaku zooteknik peternak (r= 0,509).

Kata kunci : partisipasi, kelompok, peternak, perilaku, zooteknik

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47728/ag.v33i1.99

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.